JAKARTA – Summer Lime Fest 2023 menambah daftar festival musik yang siap digelar tahun ini. Nantinya, acara yang dipromotori 1011 Media ini akan digelar pada 16 September 2023 di Sunset Beach Ancol, Jakarta Utara.
Pihak penyelenggara telah menyiapkan kemasan acara dengan sangat spesial. Sebab, Summer Lime Fest 2023 akan menyuguhkan konser musik cadas diantaranya rock, metal, hardcore, pop punk, hingga karaoke di pinggir pantai.
“Kita bikin suatu konsep festival musik di pinggir pantai, kita bisa menikmati musik sambil nikmatin sunset,” kata Creative Director Summer Fest 2023,Jodie Octora, dalam jumpa persnya di Kawasan Blok M , Jakarta Selatan, Senin (7/8/2023).
“Nah ini kita bikin sedikit nyeleneh gitu ya, dari tampilan artworknya mungkin teman-teman bakal ngira ini acara DJ ya, tapi ternyata ini berisikan band-band cadas, ya ala-ala bali lah,” sambungnya.
Summer Lime Fest 2023 akan menghadirkan sebanyak belasan musisi lokal dan internasional diantaranya Paper Gangster, Seringai, Stereowall, Bonga Bonga, Saint Loco, NTRL, Rocket Rockers, hingga Integrity dari Amerika Serikat. Nantinya, para pengisi juga akan tampil di dua panggung megah persis di bibir pantai Ancol.
Baca Juga: Bertabur Hiburan dan Edukasi Keuangan, Pesta Rakyat Simpedes 2023 Siap Menyapa Warga Bandung
Follow Berita Okezone di Google News
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Quoted From Many Source